Pengen Umroh

Tiba-tiba saja pengen Umroh, setelah membaca Majalah Donatur Yatim Mandiri di atas meja kerja. Sambil nyruput kopi hitam aku hayati isi demi isi majalah itu, Menarik sekali, menggugah selera untuk segera menunaikannya.


Pengen hanyalah pengen, namanya manusia hawa nafsunya sangat banyak. Masih diberi ini masih kurang masih diberi itu juga masih kurang. Begitulah yang ada, kalau semua yang telah kita miliki selalu disyukuri, Insyaallah manusia merasa cukup.

Tapi balik lagi nih, aku pengen Umroh. Setelah bulan kemarin sama Gusti Allah diberikan kemudahan memiliki kendaraan yang nantinya aku nggak bisa kena hujan. Alhamdulillah, rezeki emang nggak disangka-sangka. Uang dari mana juga aku nggak tau, tiba-tiba semuanya dipermudah oleh yang Maha Kuasa. Emang nggak munafik sih, tahun kemarin aku memang meminta barang itu sama Gusti Allah dan Alhamdulillah langsung dikasih setahun kemudian. Semoga kendaraan itu membawa ke surga, akan gunakan kendaraan itu untuk beribadah, membantu orang lain, dan hal lain yang sekiranya berguna.

Melihat jadwal keberangkatan yang tertera di sampul halaman belakang 3 bulan berturut-turut dari bulan Desember 2014 (tanggal 14, 23,30), Januari 2015 (tanggal 11,21,25), dan Februari 2015 (tanggal 8,17,24) #ahhhhh,,mana bisa aku mengumpulkan uang sebanyak itu dalam waktu dekat.

Dengan 3 pilihan paket antara lain paket hemat, eksekutif, dan paket ekonomi. Dari pilihan paket itu kalo disuruh milih aku milih paket ekonomi saja, lumayan murah sih dengan biaya cuma $2.050 (biaya quard) udah gitu 12 hari pula soalnya dapat bonus city Tour di Singapura. Lumayan namanya juga emak-emak yang nggak mau rugi hehehe. Udah gitu dapat spesial discount sebesar $100 bagi donatur Yatim Mandiri. Lumayanlah hemat banget ini.


Bermimpi boleh asal kita juga selalu berusaha dan berdo'a karena semuanya atas kehendak Allah, jika Allah memang mengizinkan toh kita akan kesana. Amiien.

Semoga kita semua segera melihat Rumah Allah ya.

No comments:

Post a Comment

Yuk berkomentar :)