Aplikasi TRACtoGo Permudah Rental Mobil Hanya Dengan Beberapa Ketukan Jari

Jakarta, dwipuspita.com – Semakin berkembangnya teknologi, cara kita melakukan berbagai kegiatan pun ikut berubah. Hal ini juga berlaku dalam dunia rental mobil. Dulu, jika ingin rental mobil, maka harus menghubungi agen rental, mengunjungi kantor rental, dan mengisi berbagai dokumen secara manual. Namun, dengan hadirnya aplikasi rental mobil, proses rental mobil kini menjadi semakin mudah, cepat, dan aman.

Aplikasi tractogo
TRAC (Foto: Dok. Pribadi)

Salah satu penyedia jasa rental mobil dan sewa bus terbaik, yaitu PT Serasi Autoraya (SERA), dengan layanan TRAC yang merupakan perusahaan terbesar dalam penyewaan kendaraan di Indonesia, telah mengubah cara menyewa kendaraan dengan memberikan kemudahan dan kenyamanan dengan solusi yang lebih modern dan praktis.

TRAC merupakan perusahaan terbesar dalam penyewaan kendaraan di Indonesia yang berdiri di bawah bendera Astra, yang sudah lebih dari 30 tahun menawarkan penyewaan unit kendaraan, baik kepada perusahaan (jangka panjang), individual (jangka pendek), layanan sewa bus, penyewaan motor, hingga layanan pengemudi yang profesional.

Bahkan, TRAC telah menghadirkan aplikasi TRACtoGo yang memberikan kemudahan serta kenyamanan dalam menyewa mobil. Selain menawarkan banyak kemudahan, TRACtoGo memberikan pengalaman terbaik dan harga spesial bagi para pelanggan melalui diskon dan promo, seperti yang ditawarkan oleh rental mobil Jogjakarta.

TRACtoGo merupakan aplikasi rental mobil berbasis daring yang memungkin pengguna untuk rental mobil dengan beberapa ketukan jari saja. Dengan menggunakan aplikasi TRACtoGo, maka tidak perlu lagi repot mencari dan mengunjungi kantor rental, karena semua proses dapat dilakukan secara online melalui aplikasi.

Salah satu keunggulan TRACtoGo adalah kemudahan penggunaannya. Setelah mengunduh aplikasi dari toko aplikasi di smartphone, maka dapat langsung mendaftar dan membuat akun. Setelah itu, pengguna dapat langsung melihat berbagai pilihan mobil yang tersedia, termasuk jenis model, dan harga sewa per hari. Pengguna dapat memilih mobil yang sesuai dengan kebutuhan dan melakukan pemesanan langsung melalui aplikasi.

Selain kemudahan dalam proses pemesanan, TRACtoGo juga menawarkan berbagai fitur tambahan yang membuat pengalaman rental mobil menjadi lebih baik. Fitur-fitur ini mencakup pemilihan titik penjemputan dan pengembalian yang fleksibel, jaminan kebersihan dan keamanan mobil, serta layanan bantuan darurat 24 jam jika terjadi masalah selama perjalanan.

Keamanan adalah salah satu aspek penting dalam merental mobil, dan TRACtoGo paham akan hal ini. Karena itu, aplikasi ini dilengkapi dengan sistem keamanan yang canggih, seperti perlindungan data pribadi. Selain itu, TRACtoGo juga menyediakan asuransi mobil yang komprehensif, sehingga pengguna dapat merasa tenang saat menggunakan layanan ini.

TRACtoGo juga memudahkan proses pembayaran dengan menyediakan berbagai opsi pembayaran, termasuk kartu kredit, transfer bank, dan dompet digital. Dengan demikian, tidak perlu khawatir tentang keamanan transaksi, karena TRACtoGo telah bekerja sama dengan mitra pembayaran yang terpercaya.

Dalam era digital ini, TRACtoGo telah menjadi solusi yang tepat bagi yang membutuhkan layanan rental mobil yang cepat, praktis, dan aman. Dengan aplikasi ini, pengguna dapat menghemat waktu dan tenaga dalam mencari dan merental mobil. Selain itu, pengguna juga dapat memperoleh informasi lengkap tentang mobil yang ingin disewa serta harga yang jelas dan transparan.

Kesimpulannya, TRACtoGo telah membawa revolusi dalam industri rental mobil dengan memanfaatkan teknologi. Aplikasi ini memudahkan pengguna dalam merental mobil dengan mudah dan aman. Dengan TRACtoGo, proses rental mobil menjadi lebih efisien, transparan, dan menyenangkan.

Dengan aplikasi TRACtoGo, kini akan semakin mudah dalam merental mobil untuk berbagai keperluan. Liburan bersama keluarga, mudik lebaran, acara nikahan, atau bahkan untuk transportasi sehari-hari bisa dengan mudah lakukan menggunakan aplikasi TRACtoGo.

Jika ingin menggunakan layanan rental mobil maupun sewa bus dari TRAC, jangan lupa juga untuk cek terlebih dahulu promo yang sedang berlaku saat ini, ya. Karena selain lebih menguntungkan, promo dari TRAC akan membuat perjalanan bersama TRAC semakin berkesan.

Untuk informasi promo, kunjungi : https://www.trac.astra.co.id/promo

Dengan aplikasi TRACtoGo, pelanggan akan semakin mudah dalam menggunakan layanan rental mobil maupun sewa bus dari TRAC. Jadi tunggu apalagi? segera unduh aplikasi TRACtoGo di Google Playstore maupun Apple Appstore.

No comments:

Post a Comment

Yuk berkomentar :)