Menu Buka Puasa Bernutrisi Untuk Anggota Keluarga, Crown Kraft Crolette

Alhamdulillah, Ramadan tahun ini anak pertama saya sudah mulai belajar berpuasa. Tanpa paksaan dan ini permintaannya sendiri setelah mendengar cerita Ustadzah di sekolahnya tentang puasa. Syukur Alhamdulillah, dengan hanya perantara cerita sederhana dari guru sehingga membangkitkan semangat anak saya untuk belajar berpuasa tahun ini. Untuk itu saya tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan ini, saya akan memberikan sesuatu yang spesial buat anak saya terutama hidangan buka puasanya nanti. Pastinya saya akan membuat menu yang enak, lezat dan juga bernutrisi. Selain itu saya juga akan memberikan menu yang dibutuhkan untuk perkembangan dan pertumbuhan tubuhnya. Masa pertumbuhan dan perkembangan pastinya membutuhkan zat- zat yang dibutuhkan tubuh seperti vitamin, kalsium, protein, mineral, DHA dan zat lainnya.

Crown kraft crolette

Para orang tua pun harus memberikan makanan yang terbaik terutama yang mengandung nutrisi tinggi. Salah satu yang mengandung kebaikan untuk tubuh adalah keju Kraft Cheddar karena mengandung kalsium, protein dan vitamin D. Keju Kraft Cheddar merupakan keju No. 1 di Indonesia yang terbuat dengan segala kebaikan dari susu.

Keju kraft cheddar


Keju KRAFT Cheddar merupakan #KejuAsliCheck dengan keunggulan yang ada didalamnya dengan bahan baku keju cheddar pada urutan pertama (bukan air atau tepung), memiliki klaim nutrisi pada kemasan (dilengkapi nutrisi Calcimilk yang kaya akan kalsium, protein dan Vitamin D). Oleh sebab itu mengapa keju Kraft Cheddar sangat baik digunakan sebagai menu buka puasa karena bisa melengkapi kebutuhan harian tubuh.

Komposisi keju kraft cheddar


Manfaat kalsium untuk anak selain untuk pertumbuhan juga untuk membantu perkembangan sistem saraf dan fungsi otot tubuh anak. Kalsium terlibat langsung dalam proses kontraksi otot dan penghantaran sinyal-sinyal pada sistem saraf di otak. Kalsium juga tidak hanya dibutuhkan oleh anak namun untuk segala usia.

Manfaat protein untuk anak selain untuk pertumbuhan juga untuk memperbaiki jaringan tubuh, memproduksi zat yang diperlukan tubuh, dan sebagai sumber energi.

Manfaat vitamin D untuk anak sangat penting untuk mencegah gangguan kesehatan tulang. Berbagai gangguan kesehatan tulang dapat dialami anak sehingga mengganggu tumbuh kembang, seperti skoliosis, rakitis atau tulang rapuh, dan rentan alami patah tulang. Untuk itu dianjurkan untuk mendapatkan vitamin D sejak dini.

Untuk menu buka puasa kali ini saya akan membuat Crown Kraft Crolette yang terbuat dari 2 bahan utama yaitu keju Kraft Cheddar dan telur.

Bahan utama membuat crown kraft crolette


Saya yakin, menu buka puasa kali ini akan disukai oleh anak dan keluarga saya. Walaupun menu buka puasanya terbilang simpel tapi justru sehat, lezat dan bernutrisi loh.

Untuk cara membuatnya sangat mudah, tinggal menyiapkan bahan-bahan utama yaitu keju Kraft Cheddar dan telur.

Pertama, kocok 2 telur boleh ditambah sayuran seperti wortel yang telah diiris tipis-tipis, nggak pakai sayuran juga nggak apa-apa karena nutrisi dari Kraft Cheddar sudah lengkap untuk kebutuhan harian tubuh. Bisa menambahkan garam sesuai selera kemudian tuangkan pada wajan/teflon dan jangan lupa untuk dibolak-balik dan gulung telurnya.

Setelah itu tiriskan telur gulungnya, lanjut parut keju Kraft Cheddar ke teflon/wajan. Letakkan telur gulung tadi di atas parutan keju. Gunakan api kecil dan tunggu sampai keju sedikit meleleh dan berwarna kecoklatan. Angkat dan hidangkan Crown Kraft Crolette dipiring.

Crown kraft crolette

Kraft Crolette merupakan hidangan menu buka puasa yang akan saya sajikan untuk anggota keluarga, terutama anak saya. Karena 1 hidangan Kraft Crolette sama dengan memberikan 50% kalsium dan 40% protein kebutuhan harian.

Biar takarannya pas dan crownnya berhasil memang disarankan menggunakan keju Kraft Cheddar ya. Keju Kraft Cheddar bisa yang ukuran mini yang 30 gram atau yang ukuran 160 gram.

Menu buka puasa simpel

Teman-teman juga bisa membuat menu buka puasa enak, lezat dan bernutrisi dari Keju Kraft Cheddar yaitu Crown Kraft Crolette untuk keluarga. Ini salah satu cara saya mengapreasi anak agar semangat berpuasa di bulan Ramadan dengan memberikan menu enak, lezat dan bernutrisi.


Salam,
Dwi Puspita

No comments:

Post a Comment

Yuk berkomentar :)