Konten Kreator Butuh Gadget Untuk Menjalankan Hobinya

Assalamualaikum para pembaca www.dwipuspita.com, dalam artikel ini saya akan ngomongin fashion anak remaja perempuan berhijab. Bagi saya fashion sangat penting sekali, apalagi fashion untuk remaja pasti mereka akan lebih update jika dibandingkan saya yang sudah berumur kepala tiga ini. Saya sebenarnya suka sekali melihat fashion remaja yang kekinian dan tetap tampil sopan serta stylish. Remaja masa kini memang beda ya, sudah bisa memilih style berpakaian yang unik dan menarik. Kadang kalau saya perhatikan gaya pakaian mereka ini terinspirasi dari para selebgram dan kadang cenderung pakaian yang digunakan hampir sama persis. Dengan memadupadankan pakaian yang berwarna cerah dengan bawahan yang netral menjadikan gaya ootd mereka saat difoto lebih keren.

Kawan gadget

Jujurly emang gadget tak pernah lepas dari tangan saya setiap harinya, ya gimana dong... kadang saya perlu cek email, ngedraft tulisan, dan cek sosmed. Siapa tahu ada kerjaan yang nyantol, kalau nyantol biasanya langsung eksekusi bikin video atau foto sesuai jobdesk. Kalau luang pastinya saya browsing hal-hal yang menarik, seperti melihat fashion terkini.

Biasanya saya melihat foto-foto mereka di feed Instagram dengan gaya khas anak remaja yang lagi difoto model kekinian, misalnya sambil jalan, membaca buku, ngopi, dan hangout bersama teman. Di foto tersebut saya akan memperhatikan pakaian mereka dan kadang ingin memilikinya juga. Berandai-andai saya kembali muda dan memakai oufit seperti mereka saat hangout bersama teman-teman. Bawahan fashion yang dipakai serba tertutup dengan hijab yang selalu dijaga agar tidak menampakkan aurat. Oufit yang dipakai pun harus nyaman agar aktivitas tak terganggu dan pastinya hal inilah yang akan membuat percaya diri bagi si pemakai.

Kadang saya menyimpan beberapa contoh oufit para selebgram di gadget saya. Kapasitas gadget harus mumpuni agar bisa menampung data-data milik saya termasuk foto dan video. Video merupakan salah satu yang menghabiskan memory gadget. Jadi buat teman-teman konten kreator apalagi, dipastikan harus memiliki gadget yang ciamik yang handal buat kerja.

Kerja apa saja di depan gadget itu menyenangkan loh, seperti live streaming, live IG, live Tiktok apalagi live yang menghasilkan cuan. Didepan kamera saat live pun harus rapi namun tetap nyaman kita kenakan ya. Kapan hari saya menonton Live Tiktok fashion remaja dan bisa disimpulkan bawahan fashion anak remaja ternyata ada banyak pilihan. Namun untuk bawahan fashion yang dipakai anak remaja ada 2 pilihan, yaitu rok panjang dan celana panjang. 

Untuk celana juga banyak macamnya, antara lain :

1. Kulot
Celana kulot juga banyak macamnya, mulai kulot plisket, kulot jeans, dan kulot batik. Modelnya memang tampak seperti rok namun ini adalah celana yang longgar bagian bawahnya. Memakai kulot memang sangat nyaman sekali bagi mereka yang tidak suka dengan pakaian ketat. Kalau saya pribadi memang suka memakai kulot, luwes aja rasanya kalau memakai bawahan satu ini karena longgar saat dipakai.

Bawahan panjang perempuan

2. Jegging
Jegging sebutan untuk legging yang terbuat dari material denim yang lentur. Kalau diperhatikan, hampir tak ada bedanya dengan celana denim pada umumnya, hanya saja lebih melekat dan ketat di kaki, saya biasanya menyebutnya jeans legging. Bawahan ini sudah pasti tidak terlalu longgar seperti kulot.

3. Jogger
Celana jogger atau yang biasa dikenal dengan jogger pants terinspirasi dari celana training yang biasanya digunakan berolahraga. Celana jogger memiliki ciri khas yang mana pada opening leg nya menggunakan karet sehingga sepatu yang kamu gunakan akan terlihat jelas. Celana Jogger bisa digunakan untuk berolahraga ataupun jalan-jalan karena sangat nyaman sekali. Celana Jogger ini favorit saya juga saat melakukan kegiatan luar rumah yang bersifat santai.

Dari 3 jenis celana panjang ini, bawahan remaja perempuan mana yang cocok buat teman-teman? Pastinya tergantung si pemakainya ya, mau dipadukan dengan pakaian yang berwarna ataupun yang polos sih pokoknya sesuai style kalian masing-masing.

Celana remaja perempuan


Memilih celana remaja perempuan yang berhijab pastinya harus yang nyaman, stylish dan sopan yaitu tetap menutup aurat sebagaimana mestinya. Penampilan sopan dan tertutup tak kalah stylishnya loh. Memadupadankan atasan dan bawahan agar eye catching saat dilihat banyak orang. Memang sih, penampilan anak remaja memang butuh apreasi baik dari teman-temannya ataupun orang lain yang melihatnya.

Dunia remaja memang unik dengan segala kreativitas yang dimilikinya. Apalagi sekarang zamannya apa-apa divideoin dengan gadget, kadang kita perlu berhati-hati juga ya. Nah, kalau teman-teman suka model bawahan remaja perempuan yang mana ini? Tetap sopan untuk remaja perempuan yang berhijab ya, Insyaallah kalian tetap cantik dan stylish.

Untuk urusan gadget buat kalian para konten kreator harus selalu update juga loh. Belajar dimanapun apalagi sekarang ilmu bisa dicari dengan browsing menggunakan gadget. Fyi, di kawangadget kita akan mendapatkan segala informasi kekinian tentang teknologi masa kini loh. Artikel yang disediakan sangat menarik untuk dibaca agar pengetahuan kita bertambah terutama dunia teknologi.

Kawan gadget untuk mencari gadget


Artikel cara memilih gadget dan review gadget juga ada di website Kawangadget loh, jadi sangat membantu teman-teman mendapatkan gadget idaman dan menjalankan passion kalian. Contohnya seperti saya yang demen sekali mengulik tentang fashion untuk dijadikan konten. Konten tanpa bantuan gadget juga tidak akan sempurna. So, buat teman-teman yuk kita salurkan passion kita agar tetap menghasilkan cuan.


Salam,
Dwi Puspita

1 comment:

  1. Aku paling suka pake kulot. Memang nyaman sih, apalagi kalo bahannya itu jatuh dan lemes. Ga berat dan panas dipake. Sukaa liat model kulot plisket di atas.

    Kalo anakku skr ini lebih suka yg joget mba. Katanya lebih nyaman. Aku biasanya ngebebasin dia sih dalam hal pakaian, yg penting bukan rok mini aja 😅. Papinya juga pasti ngelarang kalo udh kelewat pendek.

    Tiap kali beli gadget akupun selalu liat banyak review dulu sebelum mutusin beli apa. Biar tau plus minusnya, atau comparison nya dengan produk saingan. 😊. Kawangadget ntr aku baca2 juga deh kalo mau ganti gadget. Kebetulan lagi cari laptop buat ganti yg skr.

    ReplyDelete

Yuk berkomentar :)